Bojonegoro, Waskat.id – Pemerintah Kabupaten Bojonegoro menggelar Apel Kesiapsiagaan Nasional, di halaman Pendopo Malowopati Bojonegoro, Senin (21/4/2025). Apel ini dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-106 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, HUT ke-75 Satuan Polisi Pamong Praja, dan HUT ke-63 Satuan Pelindungan Masyarakat, serta dirangkai Hari Kartini yang ke-146 tahun 2025.

Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono selaku Pembina Apel menyampaikan bahwa hari ini memiliki makna mendalam terkait dedikasi pengabdian Damkarmat, Satpol-PP, serta Satlinmas dalam menjaga ketentraman dan ketertiban umum. Kegiatan ini sekaligus menjadi cerminan jiwa pengayom dan kepedulian sesama. ’’Hal ini juga menunjukkan tingkat kepercayaan tinggi bagi masyarakat,’’ ungkapnya.

Lebih lanjut, Bupati Wahono menjelaskan, bahwa hari ini juga memperingati Hari Kartini yang menjadi tonggak emansipasi wanita dan kemajuan wanita yang menginspirasi bangsa sampai saat ini. Perempuan Bojonegoro telah banyak berperan aktif, diantaranya tergabung dalam Damkarmat, Satpol-PP, dan Satlinmas. Banyak perempuan juga aktif bergerak dibidang usaha, sosial masyarakat, politik, pendidikan dan lainnya.

’’Bukti nyata semangat Kartini terus berkobar sampai saat ini, menjadi pondasi yang kuat untuk mewujudkan Bojonegoro Bahagia, Makmur dan Membanggakan,’’ tandasnya.

Tiga institusi, yakni Dankarmat, Satpol-PP dan Satlinmas juga diimbau untuk terus meningkatkan kemampuan dan profesionalitas, serta sinergitas dengan masyarakat dan para stakeholder lainnya. Yakni malalui pendidikan dan pelatihan. Sehingga, Damkarmat berperan menjaga pembangunan, Satpol-PP menegakkan regulasi pemerintah dan trantibum siap mendukung Asta Cita.

’’Selamat ulang tahun Damkarmat, Satpol-PP, Satlinmas, serta selamat memperingati Hari Kartini 2025. Mari kita berikan rasa kemanaan bagi Masyarakat Bojonegoro untuk mewujudkan Bojonegoro bahagia, makmur dan membanggakan,’’ pungkasnya. ***

Wartawan: Kang Zen/hmp

By Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *